Setelah melewati masa pandemi yang penuh keterbatasan, kini kita mulai kembali beradaptasi dengan era tatap muka. Berbagai kegiatan, seperti konser, konferensi, seminar, bahkan ibadah, mulai diselenggarakan kembali dengan antusiasme tinggi.

Kebutuhan akan teknologi canggih untuk mendukung kelancaran acara tatap muka semakin meningkat. Salah satu aspek penting yang perlu diperhatikan adalah kualitas visual dan audio, terutama dalam menampilkan presentasi, video, atau live streaming yang membutuhkan tampilan yang dinamis.

Kabel HDMI yang memiliki keterbatasan yang dipengaruhi  panjang kabel , seringkali menjadi kendala untuk menghubungkan perangkat Anda ke layar dengan jarak yang jauh sehingga membuat kualitas gambar dan suara makin menurun atau tidak stabil.Disinilah peran Extender HDMI menjadi sangat penting untuk memperpanjang jangkauan kabel HDMI tanpa mengurangi kualitas gambar dan suara. Terdiri dari  sepasang converter transceiver dan receiver untuk menghubungkan perangkat dengan jarak yang jauh tanpa menurunkan kualitas gambar dan suara. Sangat cocok digunakan untuk berbagai kebutuhan seperti menghubungkan Blu-ray player, game console, streaming device, dan mendistribusikan sinyal HDMI ke beberapa layar di berbagai ruangan.

HDMI Extender Wavesplitter menjawab tantangan untuk  dapat memperpanjang jangkauan HDMI hingga 120 meter dengan kabel Cat.5e dan 140 meter dengan kabel Cat.6. Tentunya dengan resolusi hingga 4K30Hz.
Tak hanya itu, Extender ini juga memiliki fitur cascade yang dapat menyambungkan beberapa extender secara berturut-turut untuk mencapai jarak yang lebih jauh dengan maksimal jarak hingga 2,5KM. Wow!
HDMI 4K Cat.6 Extender Wavesplitter adalah solusi ideal bagi siapa saja yang ingin memperpanjang jangkauan HDMI mereka tanpa mengorbankan kualitas.
Dengan extender ini, Anda dapat menikmati gambar dan suara berkualitas tinggi di layar yang lebih jauh.

Informasi Produk : 
• Resolusi hingga 4K@30Hz 4:4:4
• Dapat menghubungkan dan mendistribusikan hingga 250 sinyal HDMI
• Satu sinyal dapat menjangkau hingga 140m (melalui kabel jaringan Cat.6), dan total jarak koneksi serial dapat mencapai 2,5 km
• Mendukung format audio 7.1LPCM 192 kHz
• Mendukung tombol EDID untuk menampilkan resolusi yang diperlukan dengan cepat pada semua layar yang terhubung

Info lebih lanjut
Transmitter : https://www.wavesplitter.co.id/product/hdmi-4k-cascadable-audio-and-video-extender-transmitter/
Receiver : https://www.wavesplitter.co.id/product/hdmi-4k-cascadeable-audio-and-video-extender-receiver/